"Insya Allah, kami akan mengambil langkah yang penting (untuk mengurangi subsidi) bulan depan," ujarnya, seperti dikutip Reuters di sela lawatannya ke Singapura, Senin malam kemarin, 22 April 2013.
Subsidi BBM telah menghabiskan sekitar Rp 300 triliun atau 15 persen Anggaran Pendapatan dan Belanja Negara (APBN) tahun lalu. Tanpa perubahan kebijakan yang tepat, jumlahnya diperkirakan akan bertambah tahun ini. (baca: Kenaikan Harga BBM)
Presiden Susilo Bambang Yudhoyono didampingi Ibu Negara Ani Yudhoyono pada Senin pagi bertolak menuju Singapura untuk mengawali kunjungan kerjanya ke tiga negara anggota Perhimpunan Bangsa-bangsa Asia Tenggara (ASEAN), 22-26 April.
"Saya melakukan kunjungan kerja empat hari, yaitu ke Singapura satu hari, ke Myanmar satu hari, dan Brunei dua hari," kata Presiden SBY di Bandara Halim Perdanakusuma, Jakarta, kemarin.
Presiden menjelaskan bahwa perjalanan ke Singapura merupakan kunjungan kerja yang akan berlangsung pada 22-23 April dengan agenda utama menghadiri pertemuan tahunan Leaders' Retreat. Dalam pertemuan tersebut, Presiden SBY akan melakukan pertemuan empat mata dengan Perdana Menteri Singapura Lee Hsien Loong.
0 komentar:
Posting Komentar